ANALISIS KAPASITAS SALURAN DRAINASE JALAN GELANGGANG EXPO WAENA KOTA JAYAPURA
Kata Kunci:
Saluran drainase, debit rencana, debit saluran eksistingAbstrak
Berkurangan daerah resapan, pembangunan yang semerawut, pendangkalan saluran drainase, dan penumpukan sampah menyebakan hal tersebut terjadi. Sebagai upaya untuk mengatasi banjir tersebut perlu adanya sistem drainase yang baik, dengan didukung aspek-aspek perencanaan yang baik pula. Maka fungsi saluran drainase sebagai pengendali air kepermukaan untuk pengendali genangan, banjir, tidak ditemui di saluran drainase di jalan Gelanggang expo kecamatan Heram kota Jayapura, sehingga perlu dilakukan penelitian terkait kinerja saluran drainase tersebut sehingga dapat memaksimalkan fungsinya. Pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data lapangan atau metode yang dipakai adalah Peninjauan Lapangan (survey), Perhitungan dan Pengamatan. hasil analisis didapatkan besar debit banjir rencana pada Saluran drainase eksisting pada Jalan Gelangang Saluran sisi kanan dan kiri di dapatkan debit banjir rencana kala ulang 2 tahun sebesar : 0,823 m3/dtk, 5 tahun sebesar : 1,059 m3/dtk, dan debit banjir rencana kala ulang 10 tahun sebesar : 1,179 m3/dtk. Bedasarkan dari kondisi saluran eksisting kemampuan daya tampung saluran yang ada pada Jalan Kehiran untuk besar debit saluran existing pada saluran sisi kanan dan kiri sebesar Qs = 0.419 m3/dtk, Hasil debit saluran eksisting menunjukkan dengan kala ulang 2,5, dan 10 tahun terlihat bahwa daya tampung kedua saluran existing tidak mampu menampung debit banjir rencana sehingga terjadi genangan banjir pada daerah tersebut.