ANALISIS KONDISI SALURAN DRAINASE RW VIII KOMPLEKS PERUMAHAN WAJIB SENYUM KELURAHAN HAMADI KOTA JAYAPURA

Penulis

  • Stevanus Y. Hanuebi Universitas Yapis Papua
  • andung Yunianta Universitas Yapis Papua
  • Sigit Riswanto Universitas Yapis Papua

Kata Kunci:

Kapasitas, Debit, Drainase, Rasional

Abstrak

Sistem drainase merupakan salah satu bangunan air yang dibuat untuk mengurangi jumlah air yang berlebihan dipermukaan maupun dibawah permukaan. Hal ini khusus dilakukan untuk mengatasi terjadinya musibah banjir. Maka dari itu Analisis Kondisi Saluran Drainase sangat diperlukan guna mengevaluasi kembali saluran eksisting yang sudah ada guna mengetahui informasi kapasitas penampangnya dalam mengatasi debit banjir rencana. Dalam hal ini pada RW VIII Kompleks Perumahan Wajib Senyum Kelurahan Hamadi.Analisis Kondisi Saluran Drainase dengan menggunakan metode Rasional dan periode rencana kala ulang 10 tahun sebagai acuan. Hasil analisa perhitungan debit rencana dididapatkan 0,2394 m3/detik yang terbagi dalam 4 Area .dan setiap area mampu menampung debit banjir rencana adapun di beberapa titik terjadi luapan karena tersumbatnya saluran dengan sampah, sehingga butuh dilakukannya pembersihan pada saluran tersebut agar saluran dapat menampung debit rencana. Oleh karena itu perlu dilakukan perencanaan untuk lebih mengoptimalkan semua saluran di RW VIII kompleks Perumahan Wajib Senyum Kelurahan Hamadi Kota Jayapura.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-07-10