PENGGUNAAN DOUBLE SKIN, THERMAL INSULATOR, DAN SHADING DEVICE UNTUK MENINGKATKAN KENYAMAN TERMAL DAN EFISIENSI KONSUMSI ENERGI PADA TIGA TIPE BENTUK BANGUNAN

Penulis

  • Albertus Adhipuspa Pranata Universitas Yapis Papua
  • Riefaella Barends Universitas Yapis Papua
  • Riefaella Barends Universitas Yapis Papua

Kata Kunci:

: Kenyamanan Termal, Konsumsi Energi, Bentuk, TermalInsulator, Shading, Double Skin

Abstrak

Kenyaman termal dan konsumsi energi merupakan dua faktor yang sangat mempengaruhi performa
energi sebuah bangunan dan dipengaruhi oleh bentuk bangunan dan penanganan termal. Penelitian bertujuan
untuk mengetahui pengaruh dari bentuk bangunan dan desain penanganan termal terhadap kenyaman termal
dan konsumsi energi. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan simulasi dengan software
autodesk Ecotect analysis 2011. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ketiga bentuk bangunan berada pada
kategori agak hangat dalam hal kenyamanan termal, sedangkan pada konsumsi energi bangunan berbentuk
persegi panjang lebih efisien dibandingkan dengan segi enam dan persegi. Untuk penanganan termal double
skin lebih efisien jika dibandingkan dengan termal insulator dan shading

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-06-22