STUDI PENILAIAN KONDISI KERUSAKAN JALAN DENGAN METODE NILAI INTERNATIONAL ROUGHNESS INDEX (IRI) DAN SURFACE DISTRESS INDEX (SDI)
Kata Kunci:
Jalan, IRI dan SDIAbstrak
Penggunaan jalan yang berkelanjutan akan menyebabkan timbulnya kerusakan pada jalan yang merugikan pengguna jalan sehingga tidak sesuai dengan usia jalan yang direncanakan. Kerusakan jalan mengharuskan dilakukannya penelitian untuk menentukan kondisi permukaan jalan dengan melakukan pengamatan visual. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kerusakan jalan yang terjadi pada jalan alternative Waena - Entrop dengan menggunakan metode International Roughness Index (IRI) dan metode Surface Distress Index (SDI), serta menentukan cara penanganan perbaikan jalan yang dilakukan berdasarkan jenis kerusakan jalan yang terjadi di lapangan. Dari hasil pengamatan dengan menggunakan metode IRI dengan aplikasi android roadbounce, 2,5 km panjang jalan yang di analisa menunjukkan bahwa 1,25 km jalan yang dilalui dalam kondisi baik, 1 km mengalami kerusakan sedang, dan 0,25 km mengalami kerusakan berat, sedangkan hasil perhitungan dengan metode Nilai SDI
yang di peroleh 80 dan berdasarkan tabel parameter tingkat kerusakan nilai SDI tersebut 50-100 berarti jalan tersebut masuk kategori kerusakan sedang, berdasarkan hasil tersebut maka kerusakan yang terjadi dapat direkomendasikan metode perbaikan adalah pemeliharaan rutin.