Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Melalui Media Film Animasi Di Sekolah Dasar Negeri Inpres Ardipura I

Authors

  • Hasan Universitas Yapis Papua
  • Samuel Mamonto Universitas Yapis Papua

Keywords:

Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Media Animasi

Abstract

Penelitian ini berkaitan dengan pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan dampak pembelajaran Pendidikan Agama Islam melalui media film animasi serta faktor penghambat dan pendukung pembelajaran Pendidikan Agama Islam melalui media film animasi di SD Negeri Inpres Ardipura I. Penelitian ini deskriptif kualitatif, sumber data adalah pihak sekolah yaitu peserta didik dan guru yang beragama Islam sebagai sumber primer sedangkan data sekunder yaitu dokumen-dokumen tertulis yang ada di tempat penelitian, kamera, daftar wawancara dan alat perekam. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dengan analisis deduktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta didik dalam pembelajaran pendidikan agama Islam masih kesulitan untuk memahami pelajaran dengan baik sehingga hanya sedikit materi yang dimengerti dan dipahami oleh peserta didik tanpa menggunakan media animasi. Dampak pembelajaran Pendidikan Agama Islam melalui media film animasi adalah membuat peserta didik mengalami perkembangan dan peningkatan dalam memahami pelajaran., Faktor penghambat yaitu ada beberapa fasilitas yang kurang seperti proyektor, laptop, faktor pendukung yaitu buku guru, buku siswa, iqro’, laptop yang dimiliki oleh guru, jaringan internet yang baik, dan tersedia banyak film animasi yang sudah dipublikasikan di youtube. 

Downloads

Published

2020-12-09